Sablon Kaos Jumper Bayi Desain Sendiri
Jika kita mendengar tentang jumper, pasti terlintas dalam pikiran kita adalah jumper bayi. Sebagai pakaian yang cukup nyaman dan mudah dipakai, jumper atau kaos jumper bayi memiliki kemudahan dalam pemakaian meskipun gerak bayi begitu sangat aktif. Tidak hanya dilihat dari fungsi jumper itu sendiri, jumper bayi juga bisa di sablon dengan berbagai custom sablon menggunakan bahan polyflex.
Sablon dengan menggunakan bahan polyflex ini sangat cocok untuk jumper bayi karena dengan menggunakan bahan polyflex, maka akan terlihat menarik dengan berbagai jenis tekstur jenis bahan polyflex yang cukup menarik dan unik seperti bahan polyflex foam, bahan polyflex glitter, bahan polyflex flock, atau bahan polyflex PU. Diantara yang lainnya, biasanya bahan polyflex jenis tersebut digunakan untuk perusahaan garment untuk mempercantik produk yang akan dijual.
Untuk sablon jumper bayi ini bisa di custom atau desain sendiri sesuai dengan keinginan. Desain sablon bayi yang bisa diterapkan atau yang cocok untuk bayi ini bisa dilihat sebagai berikut:
Desain tulisan atau kata mutiara
Desain dengan jenis tulisan atau kata mutiara ini, juga menjadi salah satu desain yang unik. Meskipun terlihat flat, namun dengan desain kata mutiara ini, kita bisa melakukan desain dengan menggunakan bahan glitter untuk tampilan yang lebih berkesan dan bisa dipadu padankan dengan aksesoris lainnya.
Perpaduan antara gambar dan tulisan
Jika kurang greget dengan tulisan, kalian juga bisa menambahkan gambar pendukung agar terkesan lebih menarik dan menghibur sang bayi selama gambar dan tulisan ini masih menyambung dan berkaitan satu sama lain antara tulisan dan gambar.
Desain gambar pahlawan
Desain dengan gambar pahlawan ini bisa diaplikasikan pada kaos jumper bayi dengan menggunakan beberapa bahan polyflex yang bisa di padu padankan antara satu warna dan warna yang lain agar gambar terkesan lebih nyata dan mirip dengan superhero aslinya.
Desain gambar hewan
Memiliki desain gambar untuk kaos jumper bayi juga sangat cocok untuk diaplikasikan. Seperti gambar rusa, kelinci, gajah, dan hewan lucu lainnya dengan menggunakan bahan polyflex yang bertekstur glitter atau yang lainnya untuk tampilan lebih menarik.
Desain gambar cartoon atau film
Gambar cartoon atau film adalah salah satu gambar yang memiliki banyak penggemar. Seperti film harry potter yang memiliki penggemar mulai dari anak kecil hingga dewasa karena memiliki banyak series dari tahun ke tahun. Selain itu juga terdapat banyak film cartoon seperti doraemon, sepongebob, tom and jerry, dan lain – lainya.
Desain gambar huruf inisial
Desain gambar dan huruf inisial juga bisa diaplikasikan pada kaos jumper bayi dengan nama inisial nya atau juga ditambahkan dengan nama panggilannya, maka akan terkesan lebih spesial dan lebih menarik. Gambar huruf inisial ini bisa diaplikasikan dengan menggunakan berbagai warna dan jenis polyflex untuk tampilan yang lebih menarik.
Nah itulah, desain – desain yang cocok untuk diaplikasikan pada kaos sablon jumper bayi dengan menggunakan bahan polyflex. Tidak hanya desain itu saja, kalian juga bisa menambahkan desain lainnya atau membuat desainnya sendiri agar tidak mudah di tiru atau sama dengan desain pada jumper bayi lainnya. Sekian dan Semoga bermanfaat yaa,,.